TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Dalam Kongres SEMMI di Surabaya, Bintang Wahyu Terpilih Menjadi Ketua Umum

Jatim Aktual, Surabaya – Bintang Wahyu Saputra menang secara aklamasi dalam pemilihan Ketua Umum Pengurus Besar SEMMI (Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia) untuk kepengurusan periode 2023-2026.

Bintang mendominasi suara forum dari berbagai cabang yang hadir di arena Kongres yang digelar di Islamic Center, Surabaya dan dibuka sejak Kamis (23/2/2023) lalu.

BACA JUGA:  Hasil Survei SMRC Dinilai Gamang, Metedologi-nya Tidak Menggunakan Deskriptif Kualitatif Tapi Hanya Kuantitatif

“Saya terima kasih atas dukungan yang diberikan kawan-kawan, kepada senior-senior dan berbagai pihak yang telah sumbangsih atas penyelenggaraan Kongres ini,” ucapnya di aula Gedung Islamic Center, Surabaya Jawa Timur, Minggu (26/2/2023).

BACA JUGA:  Di Hadapan Purnawirawan TNI, LaNyalla: Persoalan Fundamental Harus Diselesaikan dengan Fundamental

Bintang berharap usaha keras konsolidasi dan pembaharuan organisasi SEMMI terus dilakukan, tak ada lagi perbedaan. “Komitmen ke depan, tunaikan tugas dan agenda-agenda besar kebangsaan SEMMI yang masih menjadi PR (pekerjaan rumah),” ujarnya. (red)

BACA JUGA:  Alamanda Putri Kedua H. Abdul Malik Pengacara Senior Jatim Menikah, Ucapan Karangan Bunga Berjejer Puluhan

Editor: Gus Din